Sinergitas TNI-Polri, Polsek Kotapadang Terima Ucapan Selamat Hari Bhayangkara dari Koramil 409-06

Rejang Lebong – Ucapkan selamat Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023, Personel Koramil 409-06 Kota Padang hari ini Senin (03/07) mendatangi Polsek Kota Padang Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu.

Kapolres Rejang Lebong AKBP Juda Trisno Tampubolon, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas IPTU Sinar Simanjuntak, dalam keterangan tertulisnya menyebutkan rombongan dari Koramil 409-06 Kota Padang datang dengan membawa kue ulang tahuntahun dan diterima langsung oleh Personel Polsek Kota Padang.

Pemberian ucapan selamat merupakan wujud sinergitas TNI/Polri yang terus kita bina dan tingkatkan dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang kondusif serta menghadirkan negara ditengah masyarakat sambungnya.

Kegiatan kemudian diakhiri dengan fhoto bersama pungkasnya mengakhiri.

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.