Triathlon Bengkulu 2018 Dijaga 250 Personil Polri

BENGKULU, Intersisinews.com – mengambil tempat di Pantai Pasar Minggu/Taman Cemara, Ps. Bengkulu, Sungai Serut, Kota Bengkulu, Bengkulu. Sabtu, (22/12/2018) Pemerintah Provinsi Bengkulu kembali menggelar Bengkulu Triathlon 2018. Acara olahraga bertaraf internasional ini merupakan rangkaian perhelatan Hari Ulang Tahun Provinsi Bengkulu ke-50.

Sebanyak 107 peserta lomba ikut berpartisipasi untuk meraih juara. Selain itu terdapat juga peserta dari luar negeri seperti Argentina, Portugal, Rusia dan Inggris. Polda bengkulu sendiri mengirimkan 2 team berjumlah 6 orang dari brimob dan 2 personil dari Satker Polda Bengkulu.

Gubernur Bengkulu Dr. drh. H. Rohidin Mersyah, M.MA sesaat sebelum melepas para peserta lomba mengatakan acara Triathlon ini Sebagai bagian dari ajang promosi daerah baik wisata maupun budaya dan sejarah.

“Peserta dan wisatawan yang hadir, akan dilihatkan apa yang daerah miliki, mulai dari budaya, wisata, sejarah maupun kuliner. Sehingga akan memperkenalkan daerah baik ke Nasional maupun Internasional,” kata Gubernur Bengkulu.

Senada dengan Gubernur, Kapolda Bengkulu Brigjen pol. Drs. Coki Manurung, SH, M. Hum mengatakan dengan event yang dilaksanakan setiap tahun ini, peserta dari luar negeri secara otomatis akan memperkenalkan Provinsi Bengkulu ke ajang Internasional.

”Yang penting keamanannya terjaga, sehingga event berjalan dengan aman dan lancar,” ujar Kapolda.

Sementara itu Kapolres Bengkulu AKBP. Heru Kun Prasetyo, Sik Melalui Kabag Ops Polres Bengkulu AKP. Dista Bali, Sik mengatakan bahwa dalam event ini 350 personil gabungan Polri dan stakeholder dilibatkan untuk menjamin kelancaran acara.

“Para personil polri yang tak kurang dari 250 orang tersebar di setiap lintasan lomba,” tegasnya.

Turut Hadir dalam pelaksaan pembukaan Sekda Provinsi Bengkulu, Kasrem 041 Gamas, Danlanal Bengkulu dan FKPD lainnya, (Red-1)

 

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.