MA Lais Mulai Benahi Sarana dan Prasarana

lais, Intersisinews.com – Perlahan namun pasti, Madrasah Aliyah Lais Kabupaten Bengkulu Utara terus memulai pembenahan  dan peningkatan sarana dan prasarana pendidikan. Hal tersebut ditunjang dengan adanya dana yang bersumber dari swadaya masyarakat serta bantuan dari beberapa PT,

Sebelumnya MA Lais telah melakukan pembenahan jalan dengan melakukan pengecoran Rabat Beton dan Perbaikan Taman, kali ini MA Lais kembali melakukan perbaikan sarana dan prasarana lapangan Madrasah.

“Alhamdulillah, saat ini sedikit demi sedikit, sarana dan prasarana yang ada di MA Lais sudah semakin membaik dan mulai ada peningkatan” Ujar  Kepala MA Lais, Abu Bakar, M.Pd yang turun langsung memperbaiki lapangan Madrasah, Selasa, (12/2).

Dikatakan Abu, bahwa peningkatan dan pembenahan sarana dan prasarana yang ada di Madrasah ini bisa terwujud dengan adanya bantuan dan dukungan dari masyarakat sekitar MA lais dan juga perusahan-perusahaan yang ada di sekitaran kecamatan lais.

Untuk itu, dirinya sangat berterima kasih kepada seluruh warga di sekitar kecamatan lais dan perusahaan-perusahaan yang sudah peduli terhadap Madrasah ini dengan memberikan sumbangan, baik itu sumbangan dalam wujud dana tunai, tenaga dan pikiran  maupun dalam bentuk material.

“Mudah-mudahan, kedepan dukungan dan bantuan dari seluruh lapisan masyarakat diwilayah Kecamatan Lais bisa terus berlanjut, sehingga Madrasah Aliyah Lais bisa semakin berkembang dan lebih Baik” Ujar Abu.

Abu juga sangat berharap kepada pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara maupun dari Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara untuk dapat memberikan bantuan dan dukunganya agar MA Lais juga bisa turut menjadi lembaga pendidikan yang bisa diakui dan bersaing dengan lembaga pendidikan lainya. (red)

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.