Bengkulu – Perkembangan Corona Virus Disease (Covid 19) Provinsi Bengkulu hingga Selasa, (7/7/2020), kembali ada penambahan kasus konfirmasi positif sebanyak 3 kasus.
“Ketiga tambahan kasus positif itu, kasus 142, perempuan umur 40 tahun alamat Kota Bengkulu dengan ada keluhan. Lalu kasus 143 perempuan umur 40 tahun, alamat Kota Bengkulu merupakan kontak erat kasus 124, tidak ada keluhan dan saat ini menjalani isolasi mandiri. Kemudian, kasus 144 laki-laki umur 59 tahun alamat Kota Bengkulu, juga merupakan kontak erat kasus 124, tidak ada keluhan dan saat ini melakukan isolasi mandiri,” ungkap juru bicara Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Provinsi Bengkulu Jaduliwan, dalam keterangan pers update kasus Covid 19 melalui virtual meeting.
Jaduliwan mengatakan, ada penambahan kasus positif yang sembuh sebanyak 1 orang yakni kasus 119 alamat Kota Bengkulu. Dengan demikian total jumlah kasus yang sembuh sudah 96 orang.
“Total 144 kasus positif sebanyak 96 orang sembuh, tersisa sebanyak 48 kasus lagi yang masih ditangani tim kesehatan ada yang dirawat di rumah sakit dan juga melakukan isolasi mandiri,” ujarnya.
Selain itu Jaduliwan menyebutkan, hingga pukul 13.00 WIB siang, untuk hasil rapid test juga ada yang reaktif sebanyak 3 orang. Sedangkan untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ada penambahan sebanyak 1 orang yakni, perempuan umur 67 tahun alamat Kota Bengkulu, dengan ada keluhan dan saat ini melakukan isolasi mandiri.
Sementara untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) juga ada penambahan sebanyak 11 orang, dengan rincian 7 orang di Kota Bengkulu, 1 orang di Kabupaten Kepahiang dan 3 orang di Kabupaten Seluma.