Bengkulu – Kasus Corona Virus Disease (Covid19) di Provinsi Bengkulu hingga Senin, (20/4/2020) pukul 17.00 WIB sore, kembali penambahan jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 9 orang. Sedangkan untuk Pasien Dalam Pemantauan (PDP) tetap sebanyak 20 orang dan kasus konfirmasi juga masih sebanyak 4 orang.
“Dengan penambahan 9 kasus ODP, 1 dari Kota Bengkulu, 2 dari Kabupaten Kaur, 2 orang dari Kabupaten Rejang Lebong dan 4 orang dari Kabupaten Mukomuko,” jelas juru bicara atas nama Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Provinsi Bengkulu, yang juga Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Jaduliwan, didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi, Herwan Antoni, dalam keterangan rilisnya.
Selain itu dikatakan, dari penambahan sebanyak 9 kasus ODP hari ini, jumlah ODP menjadi 597 orang, dengan selesai pemantauan sebanyak 505 orang, masih dalam pemantauan sebanyak 92 orang.
“Total jumlah yang sembuh dengan statusnya belum PDP dan konfirmasi, sudah sebanyak 502 orang,” ujarnya.
Kemudian, untuk kasus PDP sebanyak 20 orang, dengan selesai pengawasan sebanyak 10 orang, lantaran meninggal sebanyak 6 orang, menjadi konfirmasi sebanyak 2 orang, serta 2 lagi dinyatakan sehat, dan untuk 10 orang lainnya, masih pengawasan atau sedang dirawat.
Sementara sampel yang diperiksa laboratorium sejauh ini sudah 72 orang, dengan rincian positif 4 orang, negatif sebanyak 37 orang dan masih proses pemeriksaan sebanyak 31 orang.
“Kasus konfirmasi positif Covid sebanyak 4 orang, dilakukan isolasi mandiri sebanyak 2 orang, 1 orang meninggal dan 1 orang sembuh,” terangnya.
Ditambahkan, untuk jumlah rapit test yang sudah dilakukan sebanyak 1.533 orang, dengan hasil unreaktif sebanyak 1.526 orang dan reaktif sebanyak 7 orang, atau belum ada penambahan.
“Tujuh orang hasil rapit test itu, sebanyak 4 orang dari Kota Bengkulu, 2 orang dari Kabupaten Kaur dan 1 dari Kabupaten Kepahiang,” tukasnya.