Rejang Lebong, Intersisinews.com – Demi meningkatkan pelayanan Polri sekaligus memaksimalkan peran dan fungsi Bhabinkamtibmas, Kapolres Rejang Lebong Polda Bengkulu AKBP Tonny Kurniawan mengumpulkan personel Bhabinkamtibmas Polsek Curup, Rabu (9/11/2022) siang di kediaman Bhabinkamtibmas Aiptu Kasiono.
Dalam pertemuan itu, Kapolres didampingi Kabag Ren AKP Margopo, Kasat Intelkam Iptu Tomson Sembiring, Kasatres Narkoba Iptu Cahya Prasada, Kapolsek Curup Iptu Singgih, dan dihadiri oleh seluruh Bhabinkamtibmas Polsek Curup.
Dalam kesempatan itu, Kapolres menyampaikan agar para Bhabinkamtibmas dapat mensosialisasikan Program Quickwins kepada masyarakat dengan harapan dapat menaikan citra Polri kembali.
“Agar para Bhabinkamtibmas dapat mengimbau kepada keluarga maupun masyarakat dapat bijak dalam bermedia sosial. Selain itu, agar para Bhabinkamtibmas dapat menjadi konsultan pemecahan masalah di desa masing – masing,” kata Kapolres.
Lanjutnya, diharapkan para Bhabinkamtibmas dapat membagikan Hotline Kapolsek dan Kapolres di masyarakat sehingga apabila masyarakat membutuhkan bantuan kita bisa respone dengan cepat.