Update Bengkulu Covid 19 : Tidak Ada Penambahan Kasus Konfirmasi

Bengkulu – Dari update Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease (Covid 19) Provinsi Bengkulu merilis pada Rabu, (10/6/2020), tidak ada penambahan kasus konfirmasi positif dan yang dinyatakan sembuh, serta kasus Pasien Dalam Pengawasan (PDP).

Tidak adanya penambahan kasus konfirmasi tersebut, dibuktikan dari hasil swab yang keluar dari Rumah Sakit M Yunus (RSMY) Bengkulu sebanyak 65 sampel, dengan semua hasilnya negatif.

“Dengan tidak ada penambahan kasus konfirmasi positif ini, jumlah total kasus masih diangka 92 kasus dan 45 orang diantaranya dinyatakan sembuh,” ungkap juru bicara Tim Gugus Tugas Covid 19 Provinsi Bengkulu, Jaduliwan dalam keterangan update kasus Covid 19 Bengkulu melalui virtual meeting.

Diterangkan, dengan tidak ada penambahan kasus PDP, untuk total jumlahnya sebanyak 66 kasus.

Adapun rinciannya, sebanyak 12 orang dinyatakan sembuh, 7 orang menjadi konfirmasi, 27 orang masih proses pengawasan/dirawat dan 20 orang meninggal.

Selain itu untuk hasil rapid test, disebutkan ada penambahan sebanyak 5 kasus yang reaktif, sehingga totalnya menjadi 171 kasus.

Kelima kasus tambahan reaktif itu, adalah Ny. RAP umur 34 tahun, alamat Kabupaten Rejang Lebong, dengan keluhan ketuban pecah, Kriteria Orang Dalam Pemantauan (ODP).

Lalu, Tn. AW umur 24 tahun alamat Kabupaten Rejang Lebong, kriteria Orang Tanpa Gejala (OTG).

Kemudian, Tn. IR umur 52 tahun alamat Kota Bengkulu, kriteria OTG. Selanjutnya, Ny. LS umur 57 tahun alamat Kota Bengkulu dengan kriteria OTG, serta terakhir, Ny. Win umur 56 tahun alamat Kota Bengkulu dengan kriteria OTG.

“Kelima orang yang hasil rapid test reaktif itu akan dilakukan pengambilan swab, dan saat ini melakukan isolasi mandiri,” terangnya.

Disamping itu untuk kasus ODP sendiri, disebutkan, ada penambahan sebanyak 10 orang, dengan rincian 1 dari Kabupaten Rejang Lebong, 5 orang dari Kota Bengkulu dan 4 orang berasal dari Kabupaten Mukomuko.

“Penambahan 10 orang itu, total ODP menjadi 833 orang, dengan rincian 723 orang dinyatakan sehat dan 101 orang masih proses pemantauan,” jelasnya.

Lebih lanjut ditambahkan, dengan tidak ada penambahan kasus konfirmasi positif dan PDP ini, diingatkan masyarakat agar dapat mematuhi disiplin kesehatan, dengan selalu menggunakan masker, sering cuci tangan menggunakan air dan sabun, atau handsanitizer. Lalu hindari kerumunan dan mengatur jarak antar sesama dalam kehidupannya sehari-hari.

“Himbauan protokol kesehatan itu agar dapat diindahkan oleh masyarakat Bengkulu. Selalu,” tukasnya.

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.