Gubernur Bengkulu Janjikan Atlit Peraih Medali Pada Porwil Bakal Dapat Reward

Bengkulu, Intersisinews.com – Dalam event Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) X se-Sumatera di Provinsi Bengkulu, tidak hanya fokus meraih kesuksesan dari segi mempersiapkan sarana dan prasarana, tetapi juga sukses dalam mengejar target medali.

“Saya sudah pantau venue cabor tinju, panjat tebing, bulu tangkis, dan kempo. Kita bukan hanya ingin melihat kesiapan sarana dan prasarana saja, tetapi juga materi atlitnya, karena sejak awal menginginkan sukses dari sisi persiapan sarana dan prasarana, juga dari sisi prestasi,” ungkap Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah disaat memantau kesiapan venue Porwil di Bengkulu.

Dijelaskan, dari segi prestasi ini para atlit harus dipersiapkan agar bisa mendulang mendali emas. Dimana target minimum 10 medali emas dari total cabor yang dipertandingkan dalam Porwil.

“Cabor-cabor potensial, saya minta KONI dan Cabor harus betul-betul memastikan kesiapan materi para atlit dalam menghadapi Porwil yang tinggal beberapa bulan lagi,” imbuhnya, Senin, (8/7/2019).

Terkait prestasi atlit, Gubernur menjelaskan, sudah mendatangi para pelatih, dan juga langsung bertemu dengan para atlit. Dimana permintaannya, para pelatih semakin meningkatkan intensitas latihan, termasuk kedisiplinan para alit. Bahkan juga langkah apa untuk menyemagati dan memotivasi, agar para atlit dapat memberikan yang terbaik bagi Provinsi Bengkulu.

“Pada cabor potensial seperti kempo, tinju, panjang tebing dan beberapa cabor lainnya. Bagi para atlit yang meraih medali, juga disiapkan reward dalam bentuk uang pembinaan. Bagi yang meraih medali emas rewardnya uang Rp 100 juta, perak Rp 50 juta, dan perunggu Rp 25 juta. Reward itu diharapkan harapkan dapat memacu atlit untuk berprestasi nantinya,” tukasnya. (red)

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.