Intensifkan Patroli malam, Polres Kepahiang berkomitmen ciptkan sitkamtibmas aman dan kondusif

KEPAHIANG-Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, Personel Polres kepahiang Polda Bengkulu melaksanakan patroli cegah terjadinya tindak kejahatan di wilayah kabupaten kepahiang, sabtu malam (13/4/2025).

Kapolres Kepahiang AKBP Mohammad Faisal Pratama S.I.K.,S.H.,M.H Mengatakan Langkah ini diambil guna mencegah potensi tindak kriminal, dan antisipasi kejahatan, yang bisa terjadi selama kegiatan pasar malam berlangsung,

Personel Polres kepahiang turut aktif melakukan patroli tentu dengan adanya kehadiran petugas kepolisian, diharapkan mampu memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan dan pengawasan yang maksimal demi menjaga wilayah Hukum Polres Kepahiang. Kehadiran personel di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman,”pungkas AKBP Faisal.

Di samping itu, Personel juga mengimbau kepada masyarakat untuk senantiasa berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kriminal yang dapat terjadi di wilayahnya.

“Dengan langkah preventif seperti ini, diharapkan wilayah Hukum Polres kepahiang dapat berjalan lancar dan aman bagi seluruh Masyarakat” Tutup kapolres.

Anda mungkin juga berminat
Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.