Bengkulu Selatan – Polres Bengkulu Selatan melalui Polsek Pino Raya menggelar Panen Raya Komoditi Tanaman Jagung Manis tahap pertama di lahan seluas 1 hektar milik PT. Sinar Bengkulu Selatan (SBS), yang terletak di Desa Nanjungan, Kecamatan Pino Raya, Kabupaten Bengkulu Selatan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari peran aktif Gugus Tugas Polri dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Awilzan, S.I.K., M.H. turut hadir dalam acara panen tersebut bersama perwakilan PT. SBS Pino Raya, Pejabat Utama Polres Bengkulu Selatan, Kapolsek Pino Raya, Camat Pino Raya, Kepala Desa Nanjungan, personel Polsek Pino Raya, serta karyawan PT. SBS.
Panen raya ini menjadi bukti nyata komitmen Polri dalam mendorong ketahanan pangan nasional. Selain untuk meningkatkan produksi pangan, kegiatan ini juga bertujuan menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemanfaatan lahan—baik lahan pertanian, pekarangan rumah, pagar, maupun lahan kosong—untuk mendukung ketersediaan pangan secara mandiri.
Melalui kegiatan ini, Polres Bengkulu Selatan menegaskan komitmennya untuk terus berperan dalam upaya mewujudkan masyarakat yang mandiri dan tangguh dalam hal pangan. Seluruh rangkaian kegiatan panen berlangsung dengan aman dan lancar.